top of page
kaltengnetwork.com

Nakes di desa-desa Seruyan masih kurang



KALTENG NETWORK, KUALA PEMBUANG- Anggota DPRD Seruyan Daerah Pemilihan (Dapil) I, Harsandi mengatakan bahwa, berkaitan dengan bidang kesehatan sendiri tentunya menjadi salah satu pelayanan dibutuhkan oleh masyarakat. Seperti hal di Desa Baung, Kecamatan Seruyan Hilir.


Oleh sebab itu mereka mendorong pemerintah daerah melalui dinas terkaitnya agar bisa memperhatikan terkait kebutuhan tenaga kesehatan (Nakes) di setiap desa-desa yang ada di Kabupaten Seruyan.

“Selain usulan terkait infrastruktur, pendidikan maupun bidang lainnya, masyarakat juga menyampaikan aspirasi nya yaitu meminta agar adanya penambahan tenaga kesehatan, termasuk bidan di desa mereka,” katanya.


Dia juga berharap agar aspirasi dan usulan daripada masyarakat terkait tenaga bidan ini juga ditindaklanjuti atau direalisasikan oleh pemerintah daerah melalui dinas kesehatan kabupaten setempat.

“Makanya kami harapkan pemerintah daerah juga bisa memperhatikan terkait apa diinginkan masyarakat agar mendapatkan pelayanan kesehatan yang sama dengan yang lain,” tandasnya. (rfn)

Comments


bottom of page