top of page

Penjabat Bupati Katingan Saiful, Dorong Pertanian Cabai untuk Atasi Inflasi


KALTENG NETWORK, KATINGAN - Penjabat Bupati Katingan, Saiful, S.Pd.,M. Si, bersama Forkopimda Kabupaten Katingan dan TPID Kabupaten Katingan, ikut dalam peluncuran Gerakan Tanam Cabai untuk Mengendalikan Inflasi Kabupaten Katingan Tahun 2024 di Poktan Kereng Manuah pada Rabu (03/04/2024).


Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan dorongan dalam sektor pertanian guna mengendalikan inflasi di Kabupaten Katingan, terutama karena cabai merupakan salah satu faktor utama penyumbang inflasi di daerah ini. Cabai juga merupakan komoditas holtikultura yang harganya relatif stabil, namun mengalami pergeseran harga yang signifikan.


Diharapkan bahwa melalui gerakan menanam cabai ini, akan terjadi sinergi antara bantuan sarana dan prasarana pertanian untuk membantu mengendalikan inflasi serta meningkatkan produktivitas cabai guna menjaga stabilitas pasokan dan harga.


Hal ini menjadi krusial terutama menjelang hari-hari besar keagamaan seperti bulan puasa dan Idul Fitri 2024, terutama di Kabupaten Katingan. Ini adalah rangkaian upaya yang disampaikan oleh Penjabat Bupati Katingan, Saiful, S.Pd.,M. Si, dalam pidatonya. -red



Sumber : Portal Katingan

Comments


bottom of page