top of page

Salam Pramuka! Ivo Sugianto Sabran Buka Langsung LT IV Pramuka Penggalang se-Kalteng


Sumber : MMC Kalteng


Kalteng Network, Palangka Raya - Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Kalimantan Tengah, Ivo Sugianto Sabran membuka langsung Lomba Tingkat (LT) IV Pramuka Penggalang se-Kalimantan Tengah 2023 pada Senin (5/6/2023). Lomba yang dilaksanakan hingga 8 Juni 2023 mendatang ini berlokasi di Bumi Perkemahan Pramuka Nyaru Menteng, Jl. Cilik Riwut Km. 28 Bukit Batu Palangka Raya.


Dalam pembukaan acara, Ivo Sugianto Sabran dalam sambutannya menyatakan bahwa kepramukaan merupakan sistem pendidikan nonformal yang menunjang dan melengkapi pendidikan formal, merupakan gerakan konstruktif pembangunan karakter generasi muda bangsa. Acara pun resmi dibuka ditandai dengan penabuhan katambung.

“Untuk mencapai tujuan, Gerakan Pramuka dalam melaksanakan tugas pokoknya dengan menyelenggarakan pendidikan kepramukaan, dalam bentuk kegiatan yang sehat, menarik, terarah, terencana di alam terbuka menggunakan Prinsip Dasar dan Metode Kepramukaan” ucap Ivo.


Laporan juga disampaikan oleh Syamsuni, ketua panitia. “Berlomba dalam gerakan pramuka bukan untuk menang, tapi untuk meningkatkan ketahanan spiritual, emosional, sosial, intelektual dan fisik” ucapnya.

Adapun kepanitiaan LT IV Kwartir Daerah Kalteng terdiri dari Pengurus Kwartir Daerah Kalteng, Dewan Kerja Daerah Kalteng serta Pramuka Penegak Pandega yang berpangkalan di Perguruan Tinggi.


Terdapat 9 kwartir cabang yang berlomba di LT IV ini terdiri dari Palangka Raya, Katingan, Kapuas, Seruyan, Kotim, Kobar, Barut, Bartim dan Gumas. Seluruh peserta telah disaring mulai dari LT I di gugus depan masing-masing, LT II di tingkat ranting, LT III di tingkat cabang, hingga akhirnya LT IV tingkat daerah. Pemenang LT IV akan mewakili Kwartir Daerah Kalimantan Tengah ke tingkat nasional, LT V yang dilaksanakan di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta. -red

Comments


bottom of page